Saung yang tersedia ada 2 jenis, saung lesehan dan saung duduk (kursi). Tersedia juga ruangan meeting dan tempat duduk ala restoran pada umumnya. Di bagian tengah dekat kolam renang juga terdapat aula serba guna yang cukup besar untuk menjadi tempat gathering atau acara ulang tahun.
Sesuai dengan tema tempatnya, pilihan menu makanan pun bernuansa indonesia, khususnya sunda. Waktu itu kami ambil paket 10 orang dengan kisaran harga 1.2jt. Fasilitas umum seperti kamar mandi dan mushala cukup nyaman dan bersih.
Setelah reservasi tempat melalui telepon di pagi hari, kami pun tiba disana saat jam makan siang. Saung lesehan model panggung yang kami tempati cukup luas jadi anak-anak bisa bermain dengan leluasa mengembangkan imajinasinya, mereka juga sangat bersemangat ketika melihat ada kolam renang, seakan ingin langsung nyebur kesana.
Yuuuppp makanan sudah tersaji, mariii kita habiskaaann. Sampai sore hari kami masih betah disana, enaknya disini ga ada batas waktu pemakaian saung. Senang sekali bisa mengajak anak2 dan keluarga besar berkumpul bersama walau hanya sejenak. Karena waktu bersama keluarga sangatlah berarti bagi saya. i love you all ^.^
serpong : Jl. Raya Ciater Barat, viktor (belakang taman tekno). Serpong, Tangerang Selatan. 021-29215660
untuk info lebih lengkap dan lokasi cabang lain di tangerang silahkan kunjungi www.remajakuring.com
0 comments:
Post a Comment